Hari 5 : Setiap Kelompok Mulai Mempersiapkan Programnya Utama dan Menjalankan Program Rutin


Selopuro, 9 agustus 2015 -- semua anggota tim KKN-PPM UNIMUS masih semangat dengan program-program yang telah mereka susun untuk kesuksesan KKN di Desa Selopuro, Lasem, Rembang. Dengan kondisi cuaca yang mendukung mereka mengawali kegiatan pagi hari ini dengan shalat shubuh agar semua kegiatan berjalan lancar sesuai dengan apa yang diharapkan. Program utama kegiatan KKN tersebut adalah pengolahan buah kawis dan labu menjadi aneka produk makanan, seperti : dodol, selai, sirup, minuman ringan, sambal dan saos. 
 
Dari 31 peserta KKN dibagi menjadi 6 kelompok dan ditempatkan di 5 dusun yang terdapat di Desa Selopuro.

Kelompok 1 -- kelompok yang terdiri dari 5 anggota ini ( Pristi, Sugiarti, Intan, Faiz, dan Ali) yang bertugas di dukun Ngadangan  menggawali kegiatan mereka dengan mengentri data kk pada pukul 08.00, kemudian pada pukul 14.00 kegiatan mereka adalah mengajar anak-anak TPQ nurul hidayah. Selanjutnya disore harinya sekitar pukul 16.00 ada brifing kelompok untuk mengevaluasi kegiatan mereka. Dan kegiatan mereka hari ini diakhiri dengan mengentri ulang data kk dan konfirmasi ulang kk yang salah atau ada perubahan.

Kelompok 2 -- kelompok yang bertugas di dusun Tulis ini terdiri dari 6 anggota kelompok (Tyas, Tati, Andika, Dian, Misbah, dan Luluk). Pagi hari sekitar pukul 09.00 mereka ada kegiatan yaitu mengentri data kk dusun tulis dari Rt. 1-3 kemudian Rw. I sekaligus juga Rt. 1-2. Setelah usai kegiatan tersebut mereka berlanjut ke kegiatan berikutnya yaitu bimbel untuk anak-anak TPQ dusun Tulis. Akhir kegiatan, dimalam hari mereka ikut serta dalam rapar karang taruna dusun Tulis pada pukul 20.00 yang bertempatkan di rumah bapak Mamik. Agenda tersebut bertujuan untuk membahas kegiatan KKN di desa Selopuro agar para remaja karang taruna ikut serta dalam kelancaran program dan kegiatan KKN ini.

Kelompok 3 -- pagi yang cerah nan sejuk mengawali langkah kelompok tiga (Fandi, Mughni, Uswa, Juwita, dan Rina). Hari ini kelompok tiga memutuskan membagi anggotanya menjadi 2 tim dengan tujuan agar kegiatan berjalan serentak dan waktu lebih efisien. Tim pertama ( Fandi dan Mughni) bertugas mencari bahan untuk pembuatan pakan ternak alternatif. Bahan yang dibutuhkan yakni, pohon pisang (gedebog), gula, nanas, garam, serta air. Pakan alternatif itu dibuat atas permintaan pak kadus dusun Klindo ( Bp. Pardam).
 
Kelompok 3
Menurut beliau, dusun klindon itu banyak yang memiliki ternak akan tetapi mereka sulit untuk mencari rumput. Kalaupun harus beli itu harganya mahal sehingga beliau meminta kita untuk mencari pakan alternatif untuk ternak dari bahan yang bisa dan banyak ditemukan di perkampungan.
Sedangkan anggota lain atau tim dua (Uswa, Juwita, dan Rina) bertugas untuk pendataan kk dusun Klindon dari Rt. 1-4, sekaligus survei apa ada penambahan dan pengurangan dalam kk tersebut. Kemudian mengentri data itu kekomputer untuk membantu program pendataan dusun.
Akhir kegiatan, seperti biasa kelompok tiga selalu mengadakan rapat kelompok yang bertujuan untuk evaluasi sehingga kegiatan berikutnya dapat dipersiapkan dengan matang lagi.

Kelompok 4 -- Pada hari ini kelompok 4 memulai agenda kegiatannya yaitu dengan berbelanja bahan-bahan yang akan digunakan baik untuk pelatihan bekatul maupun hadiah-hadiah untuk lomba 17 Agustus pada jam 09.00. Bahan-bahan yang dibeli antara lain: bekatul, hadiah lomba, tepung terigu, dll.

Setelah selesai membeli bahan agenda selanjutnya yang dilakukan kelompok 4 yaitu mengikuti kegiatan kerja bakti di Dukuh Topar yang dimulai jam 14.30 WIB. Kerja bakti diikuti oleh Bapak Suyanto selaku kepala dukuh dan beberapa warga Dukuh Topar. Kegiatan ini difokokuskan untuk membersihkan area lingkungan balai dukuh dan juga perlengkapannya, disamping itu kegiatan ini juga menjadi ajang bersosialisasi antara mahasiswa KKN PPM dengan warga setempat. Kerja bakti berakhir pada jam 16.30 WIB yang digunakan oleh kelompok 4 untuk persiapan sebelum berangkat mengisi bimbingan belajar bagi anak-anak SD dan SMP di Dukuh Topar.

Program bimbingan belajar dilokasikan di balai pertemuan atau Balai Dukuh Topar dan dimulai pada jam 18.30 WIB. Tak disangka, anak-anak ternyata sangat antusias dan bersemangat untuk mengikuti kegiatan ini, tidak kurang dari 15 anak yang datang mengikuti bimbel baik dari dari anak TK, SD, maupun SMP. Bimbel berakhir pada jam 20.00 WIB.

Kelompok 5 -- kelompok yang bertugas di dusun Gepuro ini terdiri dari 4 anggota (Aang, Tegar, Cherly, dan Priska). Hari ini mereka mengawali hari dengan kegiatan mengemtri data kk dusun Gepuro yang terbagi menjadi 2 Rt. Tak hanya itu, di siang harinya kegiatan mereka berlanjut dengan mengajar anak-anak dusun Gepuro bimbel dan TPQ.

Kelompok 6 -- pagi hari sebelum kegiatan, kelompok enam melakukan rapat koordinasi untuk membagian kerja. Kelompok yang terdiri dari (Nita, Ratih, Solikha, Supri, Nuzul dan Ridwan) ini sebelum mengajar bimbel didusun tulis mereka sebelumnya melakukan entri data kk dusun tulis seperti kelompok lain yang melakukan entri dusun masing-masing. Selain mengajar bimbel mereka juga mengajar TPQ. Dan setelah itu itu mereka melakukan rapat evaluasi kegiatan.

            Itulah kegiatan tim KKN-PPM UNIMUS pada hari minggu, 09-08-2015. Walaupun hari minggu bukan berarti kegiatan tersebut ikut juga libur. Namun mereka semua tetap beraktivitas demi kesuksesan kegiatan. Dan dimalam harinya sekitar pukul 20.00 ada rapat remaja karang taruna di yang dihadiri oleh masing-masing perwakilan dari semua kelompok.

Penulis : Uswatun - Kelompok 3

0 Response to "Hari 5 : Setiap Kelompok Mulai Mempersiapkan Programnya Utama dan Menjalankan Program Rutin"

Posting Komentar